Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Anemia Pada Ibu Hamil Di Rs X Periode Januari – Juli Tahun 2021

Authors

  • widi sagita

DOI:

https://doi.org/10.58813/stikesbpi.v5i2.16

Keywords:

Ibu Hamil, Anemia

Abstract

Frekuensi ibu hamil dengan anemia di Indonesia relative tinggi yaitu 63,5%, sedangkan di Amerika hanya 6%. Perlu di ingat ada beberapa kondisi yang menyebabkan defisiensi kalori-besi, misalnya infeksi kronik, penyakit hati dan thalassemia (Prawirohardjo, 2012). sedangkan frekuensi ibu hamil anemia di Kota Bekasi adalah 52,8% (Profil Kesehatan, 2011). Tujuan penulisan: Untuk mengetahui faktor – faktor yang berhubungan dengan anemia pada ibu hamil di RS X Periode Januari – Juli Tahun 2021.  Metode penulisan: pada penelitian ini dilakukan dengan pendekatan cross sectional dimana data menyangkut dua variabel dependent dan indevendent akan dikumpulkan dalam waktu yang bersamaan. Data dalam penelitian ini didapatkan dengan menggunakan data sekunder yang didapat dari hasil data rekam medik di RS X. Hasil penelitian: dari hasil penelitian di dapat  dari 92 responden ibu hamil yang mengalami Anemia adalah sebanyak 68 orang (73,9%) dan yang tidak mengalami Anemia sebanyak 24 orang (26,1%). Dari pariabel umur P Value= 0,027 nilai α=(0,05), maka Hο ditolak yang artinya ada hubungan antara umur ibu dengan Anemia pada ibu hamil dan Nilai OR= 3,283 (1,248-8,633). Pendidikan OR= 0,789 (0,256-2,438) dan P Value= 0,894 nilai α=(0,05), maka Hο Gagal ditolak yang artinya tidak ada hubungan antara pendidikan ibu dengan Anemia pada ibu hamil. Pekerjaan P Value= 0,013 nilai α=(0,05), maka Hο ditolak yang artinya ada hubungan antara pekerjaan ibu dengan Anemia pada ibu hamil dan OR= 3,857 ( 1,429-10,410 ). Paritas P Value= 0,024 nilai α=(0,05), maka Hο ditolak yang artinya ada hubungan antara paritas ibu dengan Anemia pada ibu hamil dan OR= 0,104 ( 0,013- 0,826 ). Status Gizi P Value = 1,000 nilai α = (0,05), maka Hο Gagal ditolak yang artinya tidak ada hubungan antar status gizi dengan Anemia pada ibu hamil dan OR= 1,068 (0,264-4,323 ). Kesimpulan dan Saran: Ada hubungan antara Umur, pekerjaan, paritas dengan Anemia pada ibu hamil di RS X Sebagai masukan dan bahan evaluasi bagi perencanaan untuk meningkatkan upaya pelayanan KIA, khususnya yang berkaitan dengan upaya pencegahan anemia terhadap ibu hamil.

Kata Kunci : Ibu Hamil, Anemia

Downloads

Published

2021-08-20